Game-game Smartphone Terbaik Untuk Ngabuburit

Puasa di Bulan Ramadhan merupakan wajib hukumnya bagi umat Islam yang mampu melaksanakannya. Sering kali ketika kita berpuasa, kita merasa bosan. Hal-hal yang biasanya dilakukan untuk menghilangkan rasa bosan ketika sedang berpuasa salah satunya adalah "Ngabuburit".

Salah satu hal yang bisa dilakukan untuk mengisi "Ngabuburit" kita adalah dengan bermain games.
Berikut kami berikan referensi "Game-game Smartphone Terbaik Untuk Ngabuburit":

1. Mekorama


Mekorama merupakan  game puzzle yang cukup unik. Tujuan dari game ini adalah menuntun Robot B untuk pulang ke rumah. Jika kita berhasil membawa Robot tersebut pulang, maka permainan selesai dan akan dilanjutkan ke level selanjutnya.

Untuk membawa pulang si Robot, bukanlah hal yang mudah, terutama pada level lanjut. Di dalam game ini banyak sekali teka-teki yang harus kita pecahkan untuk dapat menemukan jalan pulang.

2. Piano Tiles 2


Piano tiles merupakan salah satu game yang sangat populer di tahun 2015 dan masih sangat layak untuk dimainkan hingga saat ini.

Game Piano Tiles 2 ini merupakan game yang memadukan musik dengan ketukan jari-jemari kita. Cara bermainnya adalah dengan menekan kotak-kotak hitam dengan cepat dan tepat yang mengikuti ritme dan tempo lagu. Jika meleset, maka game akan berakhir.

3. Clash of Clans


Clash of Clans merupakan salah satu game fenomenal dari Supercell yang sempat booming beberapa tahun lalu. Game ini mengusung genre stretegi. 

Inti dari game ini adalah, kita harus melindungi desa kita dengan membuat formasi pertahanan sebaik mungkin dengan menggunakan tembok dan senjata ketika musuh menyerang desa kita. Dan juga kita 
harus menyerang desa lawan dengan sebaik mungkin menggunakan pasukan yang kita miliki.

Kita memerlukan koneksi internet untuk memainkan permainan ini.

4. Clash Royale


Clash Royale merupakan game dari Supercell yang juga tidak kalah fenomenalnya jika dibandingkan dengan Clash of Clans. Genre dari game ini adalah strategi yang mengharuskan kita menghancurkan tower lawan dan melindungi tower kita dengan menggunakan pasukan yang kita miliki.

Kita memerlukan koneksi internet untuk memainkan permainan ini. 

5. 2048


2048 merupakan game yang bergenre puzzle dan matematika. Cara memainkannya adalah dengan menggeser kotak-kotak yang berisi angka ke kiri, kanan, atas, atau  bawah. Setiap kotak yang bernilai sama maka akan maka akan dijumlahkan dan saling menimpa. Ketika kotak 2048 terbentuk, maka game telah berhasil dimenangkan.

Game ini akan berakhir jika kotak-kotak yang berisi angka sudah tidak bisa digeser lagi.

6. Angry Bird 2


Tentu kita semua sudah tidak asing dengan game yang bernama Angry Bird. Game ini sangat seru dan membuat kita ketagihan.

Dalam game ini tugas kita adalah membunuh semua babi dengan cara melemparkan burung-burung yang sedang marah. Setiap burung membunyai kekuatan tersendiri.

7. Temple Run 2


Temple Run 2 merupakan game bergendre endless action yang cukup populer. Sesuai dengan genrenya, aksi berlalu karakter pada game ini tidak akan pernah berakhir. Tujuan utama dari game ini adalah untuk memproleh skor sebanyak-banyaknya.

Game ini bercerita tentang seorang petualang yang dikejar-kejar oleh Evil Demon Monkey di atas kuil. Tugas gamers adalah memandu petualang itu dalam pelarian agar tidak tertangkap oleh Evil Demon Monkey, menabrak rintangan, terpeleset atau jatuh dari ketinggian.


Itulah beberapa Game-game Smartphone Terbaik Untuk Ngabuburit versi "Apakah Kamu Tau Ini?".

Baca juga: Hal-hal yang Bisa Dilakukan untuk Menghilangkan Rasa Bosan Ketika Berpuasa
Baca juga: Fakta-fakta Unik Pada Bulan Ramadhan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Fungsi Benda-benda Berikut yang Belum Anda Ketahui

Hal-hal yang Bisa Dilakukan untuk Menghilangkan Rasa Bosan Ketika Berpuasa

Brand-brand Asli Indonesia Yang Dikira Brand Luar Negeri